Sabtu, 10 Maret 2018

KESUNYIAN DIRI

Dalam keheningan malam
Wajah suram diterjang kelam
Kalau hati gundah tiada makna
Apalah arti hidup sebenarnya

Ketika jam dinding berdetak
Apalah arti hidup dalam congkak
Tiada makna yang tertoreh indah
Hati terbelah sangatlah mudah

Dalam keheningan malam
Detak jantungpun terasa karam
Semua seakan tak punya arti
Jika hati terasa sunyi

Zaman kian berubah
Selayaknya memakai jubah
Perlindungan hanya yang kupinta
Hanya ada pada Sang Maula

Ini saatnya bukan untuk sembunyi
Nyinyir sana atau nyinyir sini
Tunjukkan jadi diri
Tuk mencari ridho Ilahi

Di keheningan malam
Wajah sunyi tak bisa disembunyikan
Tak kan hilang goresan insan
Tuk menuju Sang Pencipta alam

Tidak ada komentar:

KELAS 4A DIMASA PANDEMI

Kondisi pandemi yang hampir satu tahun ini menyebabkan pembelajaran dilakukan 100 % melalui daring. Anak-anak hanya bisa bertemu gurunya mel...